Menjalin Komunikasi & Informasi

Penajam Paser Utara

Maksimalkan Pendataan Penduduk, Disdukcapil PPU Turun ke Desa

PENAJAM,Borneotimes– Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) melakukan penyisiran di sekolah-sekolah dan desa-desa untuk melakukan perekaman data.

Kepala Disdukcapil PPU, Waluyo, menjelaskan bahwa pihaknya sedang “menjemput bola” dengan mendata masyarakat termasuk pelajar yang berusia 17 tahun dan mendekatinya.

“Rekaman ini penting, karena anak-anak yang berusia 16 tahun akan mendapatkan KTP saat mereka berusia 17,” ujar Waluyo.

Ia menambahkan, perekaman data akan terus berlangsung meskipun cetak KTP baru dilakukan setelah mereka mencapai usia 17 tahun.

“Jadi begitu dia menginjak 17 tahun kami akan cetakkan KTPnya,” terangnya.

Dikatakan perekaman ini untuk terus mengejar target. Disdukcapil ingin memastikan bahwa semua anak yang berusia 16 tahun sudah terekam, meskipun KTP mereka baru bisa dicetak ketika mereka sudah berusia 17 tahun.

“Jadi nanti yang baru berumur 17 tahun menjelang dekat-dekat Pilkada mereka bisa menggunakan hak suaranya,” lanjutnya.

Dia menjelaskan, perekaman ini akan berlangsung hingga bulan Oktober ke masyarakat desa di kabupaten PPU, dan setelahnya Disdukcapil akan kembali menyisir sekolah-sekolah untuk memastikan tidak ada yang terlewat.

Ia menekankan pentingnya KTP sebagai dokumen vital, yang dapat digunakan untuk berbagai kepentingan seperti berobat melalui BPJS.

“Ini adalah langkah kami untuk memastikan setiap warga PPU, terutama yang berusia di atas 17 tahun, memiliki dokumen KTP,” tutup Waluyo. (adv/rah).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *