Gubernur Kaltara Harap Komisi Informasi Berikan Kontribusi Dalam Pembangunan

Editor ; yus/jay
Borneo Times – Tanjung Selor
Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Drs. H. Zainal A Paliwang, S.H., M.Hum melakukan Pengambilan Sumpah Janji Jabatan Anggota Komisi Informasi Provinsi Kalimantan Utara Periode 2023-2027 di Ruang Serba Guna Gedung Gadis Pemprov Kaltara, Jumat (29/12/2023).
“Atas nama pribadi dan Pemerintah Provinsi Kaltara, saya mengucapkan selamat dan sukses kepada segenap Anggota Komisi Informasi Provinsi Kaltara 2023-2027. Semoga Allah SWT, Tuhan yang Maha Esa, selalu memberikan kemudahan bagi saudara-saudara sekalian dalam menjalankan amanah dan kepercayaan ini,”kata Gubernur.
Ia mengatakan tujuan untuk meningkatkan pembangunan dan kemajuan daerah Provinsi Kaltara khususnya tentang Keterbukaan Informasi Publik (KIP), yang memberikan dampak pada kemajuan bangsa dan negara.
“Saya yakin, bahwa anggota Komisi Informasi sudah memahami tugas dan tanggung jawabnya. Saya berharap anggota Komisi Informasi yang telah dilantok bisa melaksanakan tugas dan tanggung jawab itu dengan sebaik-baiknya, berpedoman pada peraturan perundang-undangan yang berlaku, yang tentunya berdampak positif terhadap pembangunan dan kemajuan provinsi kalimantan utara,” tuturnya.
Ia juga meminta agar anggota Komisi Informasi di Kaltara dapat bersinergi terhadap tugas dan fungsinya. Sehingga pemerintahan harus terus dijaga, terlebih sinergi dengan badan publik.***dkis